Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengatasi Sinyal Hilang “No Network Signal” pada Redmi 2 dan Redmi 2 Prime

Cara Mengatasi Sinyal Hilang “No Network Signal” pada Redmi 2 dan Redmi 2 Prime

Berikut adalah langkah-langkah cara mengatasi sinyal hilang di Redmi 2 dengan menggunakan tool MIUI ROM Flashing dan file Modem Xiaomi Redmi 2 HM2014813.


Ada 2 cara yang bisa dilakukan untuk Mengatasi Sinyal Hilang Pada Xiaomi Redmi 2 dan Redmi 2 Prime, anda tinggal memilih instruksi yang menurut anda paling bisa dimengerti , ke 2 cara Mengatasi Sinyal Hilang Pada Xiaomi Redmi 2 dan Redmi 2 Prime pada dasarnya sama tetapi beda bahasa yang digunakan untuk mempermudah pembaca dalam memahami Mengatasi Sinyal Hilang Pada Xiaomi Redmi 2 dan Redmi 2 Prime


1. Cara ke 1 Mengatasi Sinyal Hilang Pada Xiaomi Redmi 2 dan Redmi 2 Prime

Langkah 1 
– Pastikan tool MIUI ROM Flashing sudah terinstall di PC atau laptop, jika belum ada segera download dari link berikut ini.

Langkah 2
 – Download file modem Redmi 2 HM2014813.
Langkah 3 
– Matikan ponsel untuk masuk ke mode Fastboot dengan cara mematikan ponsel kemudian tekan tombol Volume Down dan tombol power secara bersamaan kemudia lepaskan saat ponsel bergetar. Ponsel kini berada di posisi fastboot dengan ditandai adanya logo MIUI fastboot di layar ponsel dengan warna dominan hijau.
Langkah 4 
– Hubungkan ponsel dalam kondisi fastboot ke PC menggunakan kabel microUSB yang ada, disarankan menggunakan kabel microUSB yang disertakan dalam pembelian ponsel Redmi 2.
Langkah 5
 – Copy-kan file modem yang telah didownload di Langkah 2 ke folder  tool MIUI ROM Flashing di C:\Program Files (x86)\Xiaomi\MiPhone\Google\Android untuk versi Windows 7 64-bit sedangkan untuk Windows 7 32 bit berada di folder C:\Program Files\Xiaomi\MiPhone\Google\Android.
Langkah 6 
– Ketika di posisi folder MIUI ROM Flashing tool seperti di langkah 5, tekan dan tahan tombol Shift pada keyboard kemudian klik kanan di folder android lalu pilih “Open command window here”, Hal ini akan membuka terminal command window yang akan digunakan untuk mengetikkan perintah fastboot  ke ponsel Redmi 2.

Langkah 7
 – Ketika perintah fastboot berikut tanpa tanda kutip “fastboot flash modem NON-HLOS.bin” lalu tekan enter untuk memulai proses flashing ke ponsel seperti gambar screenshoot di bawah ini. Kemudian setelah selesai proses flashing, ponsel akan dengan sendirinya melakukan reboot.
Setelah proses reboot selesai, maka kamu akan melihat posisi sinyal operator telah kembali. Kini pastikan SIM card operator mana yang akan digunakan sebagai akses data dengan memastikan settingan APN-nya tepat.

2. Cara ke 2 Mengatasi Sinyal Hilang Pada Xiaomi Redmi 2 dan Redmi 2 Prime

Siapkan alat tempur terlebih dahulu :
Langkah-langkahnya sebagai berikut :
Install MiFlash Tool yang sudah di download tadi, jika sudah pernah instal lewati pada bagian ini.
Lalu pindahkan file NON-HLOS.bin yang sudah kamu download duluan tadi di C:\Program Files (x86)\Xiaomi\MiPhone\Google\Android .
Selanjutnya kamu matiin tuh hape dan idupin lagi dalam keadaan Fastboot Mode dengan cara menahan tombol volume bawah (-) dan tombol power secara bersamaan.
Colokan kabel data bawaan Xiaomi ke PC atau Laptop kamu dan hubungkan dengan hape kamu juga dalam keadaan fastboot mode.
Jalankan command prompt windows dan di arahkan ke C:\Program Files (x86)\Xiaomi\MiPhone\Google\Android 
Ketikkan fastboot flash modem NON-HLOS.bin untuk memulai proses flash modem file NON-HLOS.bin hingga selesai.
modem NON-HLOS.bin
Ketikkan fastboot reboot dan tunggu handphone reboot. Dalam tahap ini, kabel USB sudah bisa dilepas.
Prosesnya Hingga Selesai
Peringatan : Resiko Ditanggung Sendiri

Post a Comment for "Cara Mengatasi Sinyal Hilang “No Network Signal” pada Redmi 2 dan Redmi 2 Prime"