Info Resep dan Cara pembuatan Opor daging sapi
bermacam info- Pada postingan kali ini akan membahas resep dan cara pembuatan makanan opor daging sapi.
Setelah pada postingan resep makanan jawa sebelumnya membahas mengenai resep makanan opor ayam, kali ini bermacam info akan masih membagikan info mengenai resep dan cara pembuatan opor tetapi dengan daging sapi.
Berikut adalah resep dan cara pembuatan opor daging sapi
Bahan : Daging sapi bagian dada 1/2 kg
Santan kental 1 gelas
Santan cair 3 gelas
Bumbu atau resep :
Kemiri 5 butir
Bawang merah 9 butir
Bawang putih 4 siung
Jinten 1/2 sdt
ketumbar 1/2 sdt
Daun salam 4 lembar
Daun jeruk 3 lembar
Serai 1 batang
Lengkuas 1/2 ruas jari
lada 1/2 sdt
Garam Secukupnya
Opor daging Sapi |
Cara pembuatan Opor daging sapi
1. Daging dipotong menjadi beberapa bagian 15-202. Sebagian bawang merah dirajang dan ditumis setelah itu sisihkan
3. Sedangkan bumbu yang lain dihaluskan kecuali serai dan lengkuas.
4. Campurkan bumbu yang sudah ditumis, daun jeruk dan salam dan daging sapi menjadi satu
5. Tuang santan cair pada daging dan rebus hingga empuk, apabila mengering tuangkan santan kental sambil diaduk agar santan tidak pecah.
6. Makanan siap dihidangkan dan tambahkan bawang goreng.
Mudah sekali kan resep dan cara pembuatan opor daging sapi.
Post a Comment for "Info Resep dan Cara pembuatan Opor daging sapi"
Orang Bijak Tinggalkan Jejak